Entri Populer

Sabtu, 31 Maret 2012

SEJARAH PERKEMBANGAN MATEMATIKA DI MASA LALU

Muhammad bin Musa Al Khawarizmi

Dunia Barat boleh mengklaim bahwa mereka adalah kawasan sumber ilmu pengetahuan. Namun sejatinya, yang menjadi Gudang Ilmu Pengetahuan adalah kawasan Timur Tengah (kawasan Arab maksudnya, bukan Jawa Timur-Jawa Tengah). Mesopotamia, peradaban tertua dunia ada di kawasan ini juga.

Masyarakat dunia sangat mengenal Leonardo Fibonacci sebagai ahli matematika aljabar. Namun, dibalik kedigdayaan Leonardo Fibonacci sebagai ahli matematika aljabar ternyata hasil pemikirannya sangat dipengaruhi oleh ilmuwan Muslim bernama Muhammad bin Musa Al Khawarizmi. Dia adalah seorang tokoh yang dilahirkan di Khiva (Iraq) pada tahun 780. Jika kaum terpelajar lebih mengenal para ahli matematika Eropa, maka kaum biasa juga mengenal ilmuwan Muslim yang menjadi rujukan para ahli matematika tersebut.

Selain ahli dalam matematika al-Khawarizmi, yang kemudian menetap di Qutrubulli (sebalah barat Bagdad), juga seorang ahli geografi, sejarah dan juga musik. Karya-karyanya dalam bidang matematika dimaktub dalam Kitabul Jama wat Tafriq dan Hisab al-Jabar wal Muqabla. Inilah yang menjadi rujukan para ilmuwan Eropa termasuk Leonardo Fibonacce serta Jacob Florence.

Muhammad bin Musa Al Khawarizmi inilah yang menemukan angka 0 (nol) yang hingga kini dipergunakan. Apa jadinya coba jika angka 0 (nol) tidak ditemukan coba? Selain itu, dia juga berjasa dalam ilmu ukur sudut melalui fungsi sinus dan tanget, persamaan linear dan kuadrat serta kalkulasi integrasi (kalkulus integral). Tabel ukur sudutnya (Tabel Sinus dan Tangent) adalah yang menjadi rujukan tabel ukur sudut saat ini.

al-Khawarizmi juga seorang ahli ilmu bumi. Karyanya Kitab Surat Al Ard menggambarkan secara detail bagian-bagian bumi. CA Nallino, penterjemah karya al-Khawarizmi ke dalam bahasa Latin, menegaskan bahwa tak ada seorang Eropa pun yang dapat menghasilkan karya seperti al-Khawarizmi ini.

SEKILAS MATH. BLOG MAN 9 JKT ( Jakarta )


MATH.BLOG MAN 9 JAKARTA  merupakah sarana untuk diskusi /sharing dan saling berbagi informasi antara komunitas pecinta MATEMATIKA di MAN 9 JAKARTA dan dunia luar pada umumnya melalui dunia maya . Silakan sampaikan sgala yang berkaitan dengan MATEMATIKA melalui Blog ini untuk mengubah persepsi yang selama ini salah yaitu Matematika sulit dan menjadi sesuatu yang menakutkan untuk dipelajari . Mari kita bersama ubah persepsi tersebut dan jadikan Matematika sebagai pelajaran yang menyenangkan dan merupakan kebutuhan setiap orang untuk memperlajarinya karena sangat diperlukan pada semua aspek kehidupan ini .
MATH.BLOG MAN 9 JKT mempunyai  VISI :
" JADIKAN MATEMATIKA MENYENANGKAN , DARI SULIT MENJADI MUDAH DAN TUMBUHKAN CINTA  MATEMATIKA "
MATH.BLOG MAN 9 JKT mempunyai MISI  :
1. Menjadikan Matematika menjadi pelajaran yang menyenangkan
2. Mengubah persepsi Matematika sulit menjadi Matematika mudah
    Melalui matematika kita ubah kesulitan menjadi kemudahan
3. Menumbuhkan cinta dan semangat untuk mempelajari matematika dengan senang hati dan ikhlas tanpa beban
4. Menjadikan Matematika menjadi wadah untuk menyalurkan minat dan bakat untuk mengukir prestasi .
5. Meningkatkan kebersamaan dalam menyelesaikan segala masalah matematika melalui sharing/diskusi
6. Meningkatkan pembelajaran Matematika berbasis IT untuk meningkatkan kompetensi siswa maupun guru dalam bidang matematika.

Mari kita bersama segenap komunitas Matematika melalui wadah ini saling berbagi jika ada yang baru dan saling diskusi jika mempunyai kesulitan dalam memecahkan masalah Matematika . Dengan Matematika kita ciptakan kebersamaan dan cinta tanah air dan bangsa .
                                                                         
                                                                                       Jakarta ,   Maret  2012
                                                                                     by.  Sukardi